Jennifer @Peanut Butter and Peppers membagi resep Detox Waternya yang mudah dibuat dan menyehatkan.
Detox Water ala Jennifer ini menggunakan bahan buah-buahan yang kaya nutrisi dan vitamin, yakni: mentimun segar, lemon, jeruk nipis, grapefruit, dan ditambahkan jahe dan daun mint yang segar.
Dia meyakinkan rasanya enak, dan Anda pasti suka.
Image: Peanut Butter & Peppers |
Manfaat Citrus Cucumber Detox Water.
Citrus cucumber detox water ini bermanfaat bagi kesehatan tubuh untuk mengatasi perut kembung, detoksifikasi ginjal, dan mencerahkan kulit.Lemon, grapefruit dan jeruk nipis yang termasuk dalam kelompok citrus membantu dalam mendetoksifikasi ginjal. Lemon memiliki senyawa antioksidan bernama limonoid yang mengaktifkan enzim detoksifikasi.
Jahe memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, diantaranya: melancarkan sirkulasi darah, menyehatkan pencernaan, meningkatkan daya tahan tubuh, mencegah penuaan dini serta dapat membantu melangsingkan badan.
Mentimun (cucumber) yang segar membantu menurunkan berat badan dan sangat bermanfaat untuk kulit, diantaranya mengencangkan dan mencerahkan kulit.
Sedangkan peppermint merupakan penekan nafsu makan alami dan antimikroba yang menghilangkan kuman dalam makanan dan membuat kenyang.
Resep dan Cara Membuat Citrus Cucumber Detox Water
Berikut ini resep dan cara membuat citrus cucumber detox water dari Jennifer:Bahan-bahan:
½ galon air yang dimurnikan
½ lemon, diiris
½ jeruk nipis, diiris
½ grapefruit, diiris
1 cangkir mentimun, diiris
1 sdt jahe, diiris (tambahkan lagi jika Anda suka)
Segenggam kecil daun pepermint
Pengolahan:
1. Campurkan semua bahan dalam sebuah wadah. Jika Anda suka, Anda bisa menambahkan sedikit es batu.
2. Simpan dalam kulkas minimal 2 jam sebelum diminum. Minuman detox water ini sebaiknya dihabiskan dalam waktu 24 jam, dan sebaiknya dibuang jika setelah 24 jam masih tersisa.
Minuman detox ini disarankan diminum sebanyak 8 cangkir per hari. Bisa dibuat di malam hari sebelum tidur sehingga bisa dikonsumsi keesokan harinya setelah bangun tidur.
Untuk hasil terbaik, minuman detok ini sebaiknya diminum:
- Pagi hari disaat bangun pagi
- Sebelum makan
- Sepanjang hari, dan
- 1 cangkir sebelum tidur
Selamat mencoba..!
Sumber: Peanut Butter & Peppers
Komentar
Posting Komentar